Gaji UMR Kota Banjarmasin

Gaji UMR Kota Banjarmasin 2023 dan Cara Pengesahannya

UMR setiap wilayah di Indonesia mulai dari tingkat provinsi, kota sampai kabupaten memiliki standar sendiri terkait Gaji UMR dan Gaji UMK. Maka tidak heran jika gaji UMR Kota Banjarmasin berbeda dengan daerah lainnya. Berikut ini penjelasan lengkap terkait besaran UMR Banjarmasin.

Berapa Gaji UMR Kota Banjarmasin?

Berdasarkan SK Gubernur Nomor 188.44/0842/KUM/2022 Tentang Penetapan Upah Minimum kabupaten/kota tahun 2023 di Daerah Kalimantan Selatan, adapun gaji UMR Kota Banjarmasin Tahun 2023 berdasarkan SK Gubernur tersebut ialah sebesar Rp 3.236.245,17. Nominal tersebut naik sebesar 7.86% dari UMK/UMR Kota pada tahun 2022 lalu.

Besaran UMK tersebut mengacu pada usulan badan pusat statistik inflasi, pertumbuhan ekonomi dan kebutuhan layak hidup. Atas dasar tersebut, setiap perusahaan dilarang membayar gaji karyawannya di bawah angka yang telah ditetapkan. Jika memang gaji yang diterima karyawan tidak sesuai, maka karyawan di suatu perusahaan bisa melaporkannya ke serikat pekerja.

Namun, sebagian besar perusahaan di Banjarmasin sudah dipastikan mematuhi dan menjalankan ketentuan UMK dari pemerintah. Berikut ini rincian kenaikan UMR Banjarmasin dari tahun ke tahun:

  • 2023 = Rp 3.236.245,17
  • 2022 = Rp 3.000.371,00
  • 2021 = Rp 2.877.448,00
  • 2020 = Rp 2.877.448,00
  • 2019 = Rp 2.651.781,00

Bagaimana Mekanisme Pengesahan UMR Banjarmasin?

Cara pemerintah daerah mengalkulasi gaji UMR Kota Banjarmasin agar sesuai untuk kedua pihak, yaitu pekerja dan perusahaan, ada beberapa pihak yang ikut serta dalam melakukan perhitungan ini, yang terdiri dari anggota dewan pengupahan, tim penelitian, dan Gubernur. Susunan penentuan gaji di setiap tahunnya tidak hanya panjang tapi juga sulit, kurang lebihnya simak tahapannya berikut ini:

  • Langkah pertama, Dewan Pengupahan Daerah membentuk tim evaluasi lapangan
  • Tim evaluasi yang dibuat harus terdiri dari perwakilan pemerintahan, buruh, pengusaha dan peserta dengan latar belakang akademisi yang tepat dan netral
  • Lalu tim melakukan perhitungan kebutuhan hidup layak atau KHL secara langsung di lapangan
  • Survey yang dilakukan oleh tim tidak setiap hari, namun berjangka waktu, setiap bulannya hanya sekali
  • Pelaksanaan survey yang dilakukan oleh tim hanya dilakukan selama 9 bulan, mulai dari Januari sampai September pada tahun yang sama
  • Kemudian, tim menghimpun seluruh data dan menggarapnya dengan least square metode
  • Hasil penghitungan bisa berwujud KHL bulanan yang sudah disetujui angkanya
  • Berdasarkan angka tersebut, tim kembali memproses dan memberi rata – rata KHL
  • Hasil pengolahan KHL bulanan tersebut menjadi standard upah di daerah tersebut
  • Gaji UMR Banjarmasin 2023 dari KHL tersebut belum final, sebab harus menyesuaikan kepada Ketentuan Gaji UMR Indonesia, lalu gubernur akan memastikan besarannya.

Faktor yang Mempengaruhi Besaran UMR di Banjarmasin

Jika anda membaca proses penentuan gaji UMR di atas, maka setiap daerah bisa saja melakukan hal sama. Lalu, kenapa gaji UMR di Banjarmasin bisa berbeda dengan daerah lain? Bahkan perbedaan antara satu daerah dengan lain terkadang cukup besar gapnya. Jawabannya karena terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi besarannya, diantaranya:

  • Pertama ialah kebutuhan hidup yang layak di setiap wilayah yang mencakup 7 hal, mulai dari keperluan pangan, sandang, dan papan, hingga pendidikan
  • Kemampuan keuangan di suatu perusahaan
  • Kompensasi dari perusahaan sejenis
  • Peran dari serikat kerja
  • Struktur yang dijalankan beserta tanggung jawabnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *